Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2018

mengulang-ngulang dalam belajar

Salah satu tradisi yang dikembangkan di pesantren manbaul husna adalah tradisi mengulang-ngulang materi yang telah disampaikannya. Tujuannya sederhana saja, untuk membiasakan para santri terhadap materi tersebut, sehingga mereka bisa paham dan mampu menghapalnya. Pepatah mengatakan " bisa karena biasa ". Seorang anak kecil ketika baru belajar berdiri, mungkin sering jatuh bangun, tetapi karena dia terus bersemangat untuk mau bisa berdiri, dia tidak pernah menyerah, terus menerus dilakukan, tidak mengenal lelah, dari hari ke hari, bahkan dari waktu ke waktu, sampai dia bisa berdiri. Demikian juga, kita umat islam dalam sehari semalam minimal membaca surat al-fatihah yang diulang-ulang sebanyak 17 kali, kita menjadi mudah hapal karena terbiasa dan tidak mungkin akan lupa. Namun, jika santri sudah hapal satu surat yang panjang, seperti surat al-'ghasiyah, apabila tidak diulang (muraja'ah) dipastikan akan lupa dalam beberapa hari saja. Karenanya, pengulangan merupakan su